Logo SMAN 11 Bandung

SMA Negeri (SMAN) 11 Bandung, merupakan salah satu Sekolah Menengah Atas Negeri pionir Sekolah Digital Nasional yang ada di Provinsi Jawa Barat, Indonesia. Sama dengan SMA pada umumnya di Indonesia masa pendidikan sekolah di SMAN 11 Bandung ditempuh dalam waktu tiga tahun pelajaran, mulai dari Kelas X sampai Kelas XII.

Didirikan pada tahun 1968.Yang dulunya menggunakan Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan,sekarang sudah mulai menggunakan Kurikulum 2013.

Logo SMAN 11 Bandung 237 design

#logo

Sejarah Berdirinya SMAN 11 Bandung

Secara de facto sudah berdiri sejak tahun ajaran 1967/1968, di kokohkan dengan Keputusan Departemen Pendidikan dan Kebudayaan Nomor 132/UKK/3219/1968 tanggal 8 April 1968 dengan nama SMA XI Bandung, merupakan penegerian “Kelas Jauh” yang semula menginduk kepada SMA Negeri IV Bandung.

Pada awal berdirinya SMA Negeri 11 Bandung berlokasi di Jalan Mohamad Toha Nomor 178, menempati sebuah bangunan darurat bekas pabrik Topi Laken. Pada tahun 1976 lokasinya dipindahkan ke Jalan Haji Akhsan dengan nama resmi SMA Negeri 11 Bandung, lalu diubah kembali menjadi Jl. Kembar Baru No. 23 Bandung, yang kemudian mengalami beberapa kali perubahan nama, yaitu:
  1. SMA Negeri XI Bandung (tanggal 8 April 1968 s.d 31 Januari 1969),
  2. SMA Negeri Jalan Mohammad Toha 178/399 (tanggal 1 Januari 1968),
  3. SMA Negeri XI Bandung (mulai tanggal 1 Januari 1976 s.d. 31 Desember 1981),
  4. SMA Negeri 11 Bandung (mulai tanggal 1 Januari 1982),
  5. SMU Negeri 11 Bandung (mulai tanggal 1 Januari 1996),
  6. SMA Negeri 11 Bandung (mulai tanggal 1 Januari 2004).


Logo SMAN 11 Bandung png HD


Website : SMAN 11 Bandung
Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url